Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2022

Ekonomi Indonesia Paling Resilien di Tengah Risiko Global !

Pertumbuhan ekonomi Indonesia diproyeksikan menjadi salah satu yang paling resilien di tengah berbagai risiko global yang mengalami peningkatan. Dalam laporan Global Economic Prospect (GEP) Juni 2022, Bank Dunia memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan berada di tingkat 5,1 persen untuk tahun 2022 atau hanya turun 0,1 poin persentase (pp) dari proyeksi sebelumnya. Proyeksi tersebut masih berada dalam kisaran outlook Pemerintah yakni 4,8 persen hingga 5,5 persen. Dalam laporan tersebut, Bank Dunia mengemukakan bahwa perekonomian Indonesia akan mendapat dorongan dari kenaikan harga komoditas. Perekonomian Indonesia terus menunjukkan resiliensi di tengah gejolak global yang terjadi. Selain menjadi salah satu dari sedikit negara yang dapat mengembalikan output ke level prapandemi sejak tahun 2021, kinerja ekonomi domestik di tahun ini juga terus menguat antara lain didukung situasi pandemi yang terus terkendali. Selain itu, Pemerintah berupaya menjaga pertumbuhan ekonomi dengan mem

Indonesia Saat Ini Mengalami Inflasi Terus Menerus

Kenaikan harga terjadi terus menerus,  namun kenaikan harga komoditas pangan dan energi di tingkat global mulai dirasakan dampaknya di Indonesia. kenaikan harga umum pada bulan Juni 2022, sudah melebihi target inflasi sebesar 3%.   Di Indonesia, inflasi IHK dikelompokkan menjadi inflasi inti dan inflasi non-inti. Apa itu inflasi inti?  Inflasi inti merupakan komponen interaksi yang cenderung menetap atau persisten atau komponen di dalam pergerakan inflasi dan dipengaruhi oleh faktor fundamental, seperti interaksi permintaan penawaran. Jadi, kalau permintaannya lebih tinggi itu terjadi inflasi, dibandingkan dengan penawaran. Kemudian lingkungan eksternal ini terjadi pada negara seperti Indonesia.  Kalau ada gejolak nilai tukar, maka akan terjadi inflasi, karena kita banyak lakukan impor impor kalau nilai tukarnya terdepresiasi maka terjadi inflasi. Selain itu, bukan hanya kenaikan herga yang meyebabkan terjadinya infelasi terus menurus, yaitu harga komoditi internasional, itu naik